MoU Politeknik Amamapare Timika dengan Sekolah Vokasi Universitas Gadjah Mada

Politeknik Amamapare Timika resmi menandatangani Memorandum of Understanding dengan Sekolah Vokasi UGM pada Rabu, 14 September 2022. bertempat di Kampus Sekolah Vokasi Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta.

Penandatanganan dilakukan oleh Dr. Ing. Ir. Agus Maryono selaku Dekan Sekolah Vokasi Universitas Gadjah Mada, dan oleh Ir. Herman Dumatubun S.T., M.T selaku Direktur Politeknik Amamapare Timika.

Penandatanganan kerja sama ini bertujuan untuk memanfaatkan kemampuan sumber daya secara maksimal guna pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi demi pelaksanaan pembangunan nasional.

Melalui kerja sama ini, Politeknik Amamapare Timika dengan Sekolah Vokasi UGM sepakat untuk mengembangkan sumberdaya di bidang Pendidikan, Penelitian, dan Pengabdian kepada Masyarakat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

X